FESTIVAL FILM PENDEK 2018

Pada hari senin, 8 Januari 2017 Mahasiswa Program Studi Pendidikan Matematika Universitas Muhammadiyah Purworejo Mengadakan acara pemutaran film pendek kreasi dari mahasiswa sendiri. Acara ini bertujuan untuk menyalurkan bakat dan kemampuan mahasiswa matematika dalam berkreasi untuk membuat suatu film yang bermanfaat. Pembuatan film ini juga digunakan untuk pembelajaran mahasiswa untuk mengetahui tentang perkembangan peserta didik. Pada acara festifal film pendek ini diikuti oleh setiap kelas yang terdiri dari kelas 3A, 3B, 3C, dan 3D yang saling menampilkan dan menyaksikan kreasi film yang telah dibuat oleh masing-masing kelas. Dari film -film yang telah dibuat banyak pengetahuan dan amanat yang dapat kita peroleh.Dari film -film yang telah dibuat kresi film terbaik didapat oleh mahasiswa kelas 3B dengan judul OWL(Our World Live) yang bercerita tentang perkembanggan anak didik yang berprestasi meskipun berasal dari keluaraga dengan orang tua yang tidak akur satu sama lain. Di film itu digambarkan bagaimana usaha dari tokoh utama untuk masalah yang dialami dalam kehidupannya dan sangat menarik untuk ditonton. Semoga acara festifal fim pendek ini dapat terus diadakan dan dapat menumbuhkan kreatifitas dari Mahasiswa Pendidikan Matematika Universitas Muhammadiyah Purworejo.

Baca juga

Posting Komentar